Hello, Me! (Annyeong? naya!)
Hello Me adalah serial drama korea yang ringan dan ini menjadi penghibur diantara banyak kisah drakor yang bikin mumet haha. Hello Me sudah tamat pada 8 April 2021 kemarin, tayang sejak 17 Februari 2021 selama 16 episode drakor ini happy ending. Nonton drakor ini karena ringan bisa disambi dengan kegiatan kantorku, beda banget kalau nonton Mouse kudu pelototin biar mudeng haha.
Hello Me berkisah tentang seorang wanita berusia 37 tahun bernama Ban Ha Ni, dia bekerja di swalayan yang menjual camilan dan suatu hari ada anak yang mencoba tester camilannya dan seketika anak tersebut sesak nafas. Orang tua si anak kecil mengulas di internet sehingga menjadi viral dan produsen camilan tersebut dituntut ganti rugi dan Ban Ha Ni juga ikutan dituntut karena dianggap lalai. Ban Ha Ni memiliki seorang kakak perempuan dan Kakaknya ini sudah lelah menghadapi segala kecerobohan Ban Ha Ni, bahkan Ban Ha Ni menumpang di rumah Kakaknya karena tak pernah punya pekerjaan tetap.
Bertemu Diri Sendiri
Sampai suatu ketika Ban Ha Ni yang galau mengalami kecelakaan, dan saat dia menyebut namanya pasien disebelahnya juga menyebut nama yang sama “Ban Ha Ni” lalu usianya dia menyebut 37 tahun dan pasien sebelah 17 tahun, akhirnya Ha Ni membuka tirai dan betapa terkejutnya dia menemui dirinya sendiri saat berusia 17 Tahun. Ban Ha Ni kaget dan tak percaya lalu Ha Ni 17 tahun berusaha menelepon orang tuanya namun tak aktif diapun kaget ketika melihat televisi artis idolanya sudah menua. Saat itulah Ban Ha Ni usia 37 tahun yakin bahwa yang dia lihat adalah dirinya sendiri saat muda dulu. Ha Ni 37 Tahun menjelaskannya kepada Ha Ni 20 tahun lalu dan dia tak percaya mendapati dirinya di masa depan begitu hancur! Bagaimana mungkin Ha Ni yang populer menjadi Ha Ni yang menyedihkan?
Ternyata 20 tahun lalu Ban Ha Ni adalah idola sekolahnya, dia sangat ceria, cantik, pintar menari dan jadi rebutan para remaja pria di sekolahnya, namun semuanya berubah drastis ketika ayahnya meninggal dunia sejak itu Ha Ni menyalahkan dirinya dan dia seolah kehilangan arah hidup. Neneknya menyalahkan Ban Ha Ni karenanya dia kehilangan putra satu-satunya, sang Ibu hanya diam karena tak tahu harus bagaimana, sementara mau menyalahkan anak sendiri nggak bisa namun dia kesepian kehilangan suami. Sementara Kakak perempuan Ha Ni pun menyalahkan Ha Ni karena dia tak bisa lagi merasakan kasih sayang seorang Ayah. Ha Ni hidup dalam rasa bersalah sehingga dia tumbuh menjadi anak pemurung dan jauh berbeda dengan 20 tahun lalu.
Ban Ha Ni 37 tahun dan 17 tahun pun hidup bersama, tanpa disadari Ha Ni 37 tahun akhirnya bersemangat kembali, meski keberadaan Ha Ni 17 tahun cukup merepotkan namun Ha Ni dewasa seperti mendapatkan lagi semangat hidup dan saat itu dia bertemu dengan owner Produsen Camilan terbesar sehingga dia mempunyai kesempatan untuk menjadi karyawan di perusahaan tersebut. Ternyata atasan Ha Ni adalah teman akrabnya Ji Eun, nah uniknya dulu Ji Eun ini anak bawang gitu dan siapa kira dimasa depan justru kehidupan Ji Eun lebih wah dari Ha Ni yang idola dimasa lalu.
Drakor ini membuat aku menyadari bahwa masa remaja itu nggak menjamin kehidupan masa depan kita. Makanya nggak heran kalau kalian melihat teman yang dulu malas belajar justru punya uang yang lebih banyak daripada si juara kelas haha. Anthony seorang selebriti ternyata adalah anak yang berwajah jelek dan bandel dulunya siapa kira dia bisa menjadi artis, lalu anak orang kaya yang manja digambarkan oleh aktor Kim Young Kwang sebagai Han Yoo Hyun. Han Yoo hyun adalah anak owner perusahaan camilan terkenal namun dia hidup sesuka hatinya akrena Ayahnya Kaya. Sampai suatu hari dia menyadari Ayahnya sakit dan pertemuannya dengan Ha Ni membuat dia bertekad membantu ayahnya di perusahaan.
Satu hal yang menarik bahwa orang baik juga digambarkan tetap istiqomah menjadi baik hal ini ditunjukkan oleh Ji Eun yang diajak mertuanya untuk berbuat jahat kepada Ban Ha Ni namun apda akhirnya ji Eun menkhianati mertuanya karena dia berpikir bila sebuah kejahatan sudah dimulai maka akan susah berhenti dan sifat itu akan membuat susah anak-anaknya kelak. Begitu juga dengan suami Ji eun, Yang Do Yoon yang terpakasa menghentikan niat jahat Ibunya kepada Pamannya.
Ah drakor ini related sama kehidupan kita, ada kalanya kita merasa putus asa maka cobalah ingat masa lalu yang bisa bikin kalian semangat lagi. Dan meskipun masa depan tak seindah anganmu tapi menerima diri sendiri adalah kunci kebahagiaan.
Hello Me! Mari bahagia selamanya!
Bakal makin banyak laaah list drakorku iniiii hahahahha. Lgs tertarik baca reviewnya mba. Aku udh tau drakor hello me, tp memang sengaja nunggu tamat. Aku ga suka nonton drama on going , takut endingnya ga sesuai :p.
Menarik niih, kalo ttg perjuangan diri sendiri. Kdg nonton yg tema gini, bisa bikin LBH termotivasi juga soalnya.
banyak benernya nih cerita di hello me berati, kayak temen yang dulunya B aja, ehh jadi selebgram hahaha
yampun mbak aku kan jadi bingung kalau banyak cerita lucu lucu dan apik kayak gini